Pencapaian Luar Biasa Asia Media Production di 2022

Rabu, 11 Januari 2023 - 16:52 WIB
loading...
Pencapaian Luar Biasa...
Asia Media Production menggelar menggelar syukuran atas pencapaian 2022. Prestasi terlihat melalui program unggulannya, seperti Uang Kaget dan Bedah Rumah. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Asia Media Production (AMP) menggelar menggelar syukuran atas pencapaian impresif sepanjang tahun 2022. Prestasi AMP terlihat melalui program-program unggulannya, seperti Uang Kaget dan Bedah Rumah .

Saat ini, program AMP mendapatkan slot di prime time yang mampu bersaing dengan performance yang terjaga dan hasil luar biasa.

“AMP memproduksi antara lain program Uang Kaget, Bedah Rumah dll untuk MNCTV. AMP merupakan anak perusahaan MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN) yang mengkhususkan produksi program realiti. Kinerjanya sangat luar biasa baik dari sisi rating dan volume produksi. Pangsa pasar AMP mencapai 68% untuk program realiti di Indonesia,” ujar Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo, Rabu (11/01/2023).

Melihat pencapaian itu, Hary Tanoesoedibjo memberikan apresiasi dan berpesan agar AMP terus meningkatkan kinerjanya baik dari segi kuantitas maupun kualitas dari program yang dibuatnya.



"Saya apresiasi luar biasa AMP ini. Terus dikembangkan jamnya, prime timenya, tapi kualitas juga harus semakin baik, tetap ingat pertahankan bukan hanya meningkat di kuantitas tapi juga kualitas, saya percaya AMP mampu," kata Hary.

Dia pun memaparkan perjalanan program-program AMP yang sempat mengalami pasang surut. Namun, dengan perjuangan yang luar biasa serta kecermatan untuk melihat target audiens, program AMP seperti Bedah Rumah dan Uang Kaget audience share-nya pun mencapai belasan persen yang sebelumnya hanya menyentuh 2-4% ketika masih tayang di GTV.

Dalam kesempatan ini, Hary juga mengingatkan agar setiap kali membuat suatu program di televisi, jangan hanya fokus untuk melahirkan konsep yang baik, melainkan harus melihat target audiens serta posisi dari stasiun televisi itu sendirisepertiapa.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2271 seconds (0.1#10.140)